EMP-CTA Ugrasena Mengarak Bendera Merah Putih 24 TITIKdi Bali Melibatkan lebih dari 17.000 Peserta

 

Badung, siliwanginews.net ======== Satgas Ekspedisi Merah Putih Cinta Tanah Air, EMP-CTA Korps Menwa Ugrasena” mengelar Pameran di Monumen Resimen Mahasiswa Ugrasena Kawasan Monumem Perjuangan Bangsal. Minggu 6/10/2024.

Pembukaan Pameran Tim Ekspedisi Merah Putih Cinta Tanah Air Ugraçena dibuka secara resmi oleh Ketua Manajemen Monumen Perjuangan Bangsal Bali didampingi oleh Rektor Universitas Udayana yang dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Unit Pengembangan Ormawa Ni Nyoman Clara Listya Dewi, S.IP., M.A., Ketua Korps Memwa Indonesia Provinsi Bali Bagus Ngurah Rai BA. SH.MM, Anggota Kehormatan Korps Menwa Indonesia Prof.Dr.dr.I Ketut Suyasa Sp.B Sp.OT, dan Ketua Korps Menwa Indonesia Kabupaten Buleleng Dra. Ni Made Cantiari, M.Si.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian dalam memperingati HUT ke 60 Resimen Mahasiswa Ugrasena Bali yang jatuh pada tanggal 29 September 1964-2024.

Menurut Komandan Batalyon Menwa Ugrasena A 901 MJ Universitas Udayana Afrianti Nela’ Tamben mengemukakan bahwa kegiatan ini untuk memperkuat salah satu kegiatan yang berguna untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa yang dimulai dari Satgas EMP-CTA Ugrasena hingga ke seluruh lapisan masyarakat.

Dansatgas EMP-CTA Ugrasena Cici Alprionita P Megama sejak dikukuhkan Satgas ini 16 Agustus 2024 di monumen Perjuangan Bangsal oleh Ketua Mada LVRI Bali I Gusti Bagus Saputra telah dilaksanakan pembentangan bendera di 24 titik di Bali serta berhasil melibatkan sekitar 2.000 orang.

Sejumlah 24 titik tersebut diantaranya, kampus, sekolah-sekolah, makam pahlawan, tempat ibadah baik pura maupun gereja, dan gunung.

Disamping itu materi pameran meliputi perlengkapan ekspedisi baik itu berupa bendera merah putih sepanjang 79 m, 100 m, dan 200 m, tenda kemah, kompor lapangan, tas pendakian, sepatu pendakian, kompor lapangan, matras gunung, misting. Selain itu, terdapat pula buku 4 Pilar Kebangsaan Resimen Mahasiswa, perlengkapan PPBN baik rompi serta topi, air soft serta terdapat benner yang berisi dokumentasi kegiatan di 24 titik serta daftar tertulis titik-titik pendakian dan tidak lupa diperlihatkan pula berbagai prestaai yang telah diraih oleh Menwa Ugraçena Bali.

Humas MPB

MARTIKA EDISON siliwanginews.net

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan